fakta tentang serigala
5. Ketegasan hierarki adalah aturan yang harus dipatuhi bersama
Hierarki adalah sebuah aturan yang menonjolkan kepemimpinan dari atas ke bawah. Beberapa makhluk hidup yang menggunakan struktur sosial yang kompleks, biasanya akan mengaplikasikan sistem hierarki, termasuk kehidupan sosial manusia. Melansir Wolf Haven International, kelompok sosial serigala mempunyai genetik sebagai spesies yang selalu hidup dalam keluarga besar. Dengan hidup secara berkelompok, serigala dapat menjadi penyintas di alam liar. Itu sebabnya prinsip hierarki selalu dipegang dengan teguh oleh kawanan serigala manapun di dunia. Karena pada dasarnya prinsip hierarki serigala tersebut berhubungan langsung dengan hidup dan matinya bagi seekor serigala.
itulah beberapa fakta-fakta tentang serigala kali ini. Hewan monogami yang memegang prinsip teguh hierarki. Semoga informasi ini bisa bermanfaat ya.
0 Komentar